Olahraga

Marcus Gideon Resmi Pensiun di Usia 33 Tahun

Avatar of Redaksi Beritakanal.net
37
×

Marcus Gideon Resmi Pensiun di Usia 33 Tahun

Sebarkan artikel ini
1709963259980
58 / 100

“Dalam hidup ini tidak ada yang saya sesali, apa yang sudah saya raih sekarang ini bahkan sudah melebihi apa yang pernah saya impikan. Saya dulu pernah berkata kepada istri saya saat kami masih pacaran “saya ingin jadi world no.1” karena pada saat itu tampaknya menjadi ranking 1 adalah sesuatu yang sulit sekali untuk digapai, tapi Tuhan memberikan bahkan lebih dari yang saya bayangkan; oleh sebab itu saya menutup karier saya dalam dunia badminton dengan hati yang puas dan rasa bersyukur,” jelasnya.

Tak lupa Marcus Gideon mengucapkan terima kasih kepada para suporter yang telah mendukung dirinya selama ini.

“Tidak lupa saya juga berterima kasih untuk para supporter yang telah mendukung saya selama ini. God bless :),” tutupnya.

Selama berkarir di bulutangkis Marcus Gideon pernah berpasangan dengan Markis Kido di nomor ganda putra dan di nomor ganda campuran berpasangan dengan Rizki Amelia Prapdita.

Pada tahun 2015, ia mulai berpasangan dengan Kevin Sanjaya Sukamuljo samapi menjelang masa pensiunnya sampai-sampai mereka dijuluki The Minions.

Bersama Kevin, pada penghujung 2017 dirinya berhasil mencatatkan sejarah baru di ganda putra yaitu juara 12 turnamen dalam 1 tahun. Pada hari Minggu 17 Desember 2017, mereka menjadi kampiun di turnamen Final Super Series BWF di Dubai dengan menaklukan pasangan Tiongkok Zhang Nan/Liu Cheng 21-16, 21-18.